RANDUBLATUNG, PERHUTANI (29/11/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Randublatung menghadiri peresmian pembuatan sumur bor hasil bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) oleh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Langgeng Jati di Desa Tanggel yang masuk wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH Tanggel).

Peresmian dihadiri oleh Perhutani KPH Randublatung dan jajaran manajemen, perangkat Desa, Bintara Pembina Desa Subandi, Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM), awak media dari DIVA dan Suara KPK, serta segenap anggota LMDH Langgeng Jati.

Pada saat menyampaikan sambutannya, Administratur KPH Randublatung, Ida Jatiana menyampaikan terima kasih dan senang sekali karena segenap jajaran LMDH Langgeng Jati telah merealisasikan bantuan TJSL dengan baik. “Dengan adanya bantuan ini, semoga kebutuhan air bersih di Desa Tanggel dapat tercukupi, bisa digunakan dan dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kepentingan umum dalam menunjang kehidupan masyarakat desa sekitar hutan. Kami berharap kerja sama ini akan semakin erat baik dan membawa berkah bagi kita semua,” jelasnya.

Dalam sambutannya, Ketua LMDH Langgeng Jati, Sutamsu menyampaikan terima kasih jajaran manajemen KPH Randublatung yang sudah meluangkan waktu untuk bisa hadir dalam kegiatan peresmian ini. “Alhamdulillah, kami mewakili segenap masyarakat Desa Tanggel tidak memandang seberapa besar nilai bantuan yang diberikan, tapi sangat bermanfaat sekali terhadap kebutuhan air bersih di Desa Tanggel. Kami berharap, semoga dengan terealisasinya pembuatan sumur bor ini, Kepala Desa Tanggel bisa menyampaikan kepada masyarakat supaya ikut membantu dalam keamanan lingkungan hutan agar sumber mata air tetap terjaga,” harapnya.

Kepala Desa Tanggel yang diwakili oleh Sekretarisnya, Budi menyampaikan terima kasih kepada KPH Randublatung beserta jajaran yang sudah hadir. “Semoga apa yang sudah dilakukan dan dilaksanakan ini menjadi ladang amal untuk kita semua. Dengan adanya bantuan ini, bisa memberikan kontribusi yang positif bagi masysarakat sekitar hutan,” ungkapnya. (Kom-PHT/Rdb/Jun)

Editor: Tri

Copyright © 2023