2018.10.29.Upacara.Pramuka.2018

Dok.Kom.PHT/Humas.Btr

BLITAR, PERHUTANI (30/10/2018) | Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 Tahun 2018 diikuti secara khitmad oleh seluruh karyawan Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Blitar dan Pramuka Saka Wanabakti di halaman Kantor Perhutani KPH Blitar, Senin (29/10).

Administratur KPH Blitar, Nanang Sugiharto yang menjadi inspektur upacara membacakan Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI bertema “Bangun Pemuda Satukan Indonesia”. Ia mengatakan bahwa Bangsa Indonesia berhutang budi kepada tokoh-tokoh pemuda tahun 1928 yang telah mendeklarasikan Sumpah Pemuda dan menjadi pelopor untuk membangun kesadaran kebangsaan Indonesia sekaligus komitmen menjaga persatuan dan kesatuan negeri. Komitmen kebangsaan para pendahulu inilah yang harus diteladani untuk membangun bangsa dan menyatukan Indonesia kedepannya.

Pada upacara ini, Nanang juga memberikan piagam penghargaan dari Perhutani kepada satu orang pamong dan empat orang anggota Pramuka Saka Wanabakti Perhutani KPH Blitar dari Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Pimpinan Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti Tingkat Nasional. Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada kontingen Pramuka Saka Wanabakti KPH Blitar yang telah tergabung dengan kontingen Pramuka Saka Wana Bakti Provinsi Jawa Timur dalam kegiatan Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti Tingkat Regional Jawa Tahun 2018 pada tanggal 16 sampai 20 Oktober di Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Daerah Istimewa Yogyakarta dengan membawa nama baik Perum Perhutani.

“Saya berharap anggota Saka Wana Bakti sebagai pemuda harapan bangsa dapat menunjukan karya nyata, sehingga Sumpah Pemuda tidak hanya menjadi slogan saja,” ujarnya.

Salah satu anggota Pramuka Saka Wanabakti Perhutani KPH Blitar yang ikut dalam kegiatan Perkemahan di Yogyakarta, Dewa Abigail (16thn), menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh jajaran Perhutani KPH Blitar karena telah membantunya bersama tiga orang teman lainya sehingga bisa mengikuti Perkemahan dan bergabung di Kontingen Pramuka Provinsi Jawa Timur. Ia berharap semoga semakin banyak anggota Pramuka Saka Wana Bakti KPH Blitar yang bisa mengikuti kegiatan di tingkat Provinsi dan Nasional. (Kom-PHT/Btr/RY)

Editor : Ywn
Copyright@2018